Toba (Sumut) – Sehari sebelum tanggal pelaksanaan, 1 Maret 2025 lokasi kegiatan Doa Bersama yang akan dipimpin oleh Ephorus HKBP, Pdt. Dr. Victor Tinambunan pindah dari yang sebelumnya di Lapangan Jonggi Manulus, Porsea menjadi di HKBP Lumban Julu. Salah satu penyebab perpindahan lokasi kegiatan karena ada ibadah lain di tempat yang bersamaan pada jam yang sama. Kedua, kegiatan ibadah yang disinyalir dari dua kubu yang berbeda sama-sama mendapat izin dari Pemerintah Daerah.
Melalui laman FB Ephorus HKBP, jelas dikatakan alasan perpindahan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Sementara itu beberapa tokoh telah menyatakan kehadiran, antara lain: Sekretaris Umum Persekutuan Gereja-Gereja Indonesia (Sekum PGI), Pdt. Darwin Darmawan, M.A. Begitu juga Komisioner Hak Asasi Manusia (HAM), Saurlin Siagian, S.Sos., pada acara yang berjudul “Doa Bersama Merawat Alam Tano Batak”.
Ephorus HKBP juga meminta dukungan doa para sahabat yang tidak bisa bergabung onsite agar kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik.
IP/Ed. MN